Selasa, 14 Agustus 2012

SAFARI RAMADAN ‘Islam Rahmatan Lil Alamin’

BANDAR LAMPUNG (Lampost): PMII Cabang Bandar Lampung kembali menggelar Kegiatan Safari Ramadan dan baksos kepada anak yatim piatu, Minggu (12-8).
Kegiatan di Masjid Latansa Beringinraya, Kemiling, Bandar Lampung, yang diikuti 107 anak yatim piatu dari tiga yayasan panti asuhan: Fattahul Alim 45 anak, Mahmudah 45 anak, Ponpes Islahul Ulum 12 anak, dan anak yatim piatu dari warga sekitar masjid Latansa sebanyak lima anak.

Kegiatan ini berisi kajian menjelang berbuka puasa, dengan mengusung tema universal, yaitu Membumikan Islam rahmatan lil alamin dengan narasumber K.H. Abdul Syukur.
Dalam tausiahnya, Abdul Syukur, memotivasi seluruh anak yatim agar selalu taat beribadah dan belajar sebagaimana yang telah dicontohkan oleh Rasullulah saw. "Islam rahmatan lil alamin bukan hanya sebatas konsep, melainkan juga harus dihayati dan diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari," ujar dia.

Saat ditemui di sela-sela acara Ustaz Ahmad Sibli, selaku pengurus masjid Latansa, menyampaikan dalam bulan Ramadan ini Masjid Latansa memberikan santunan kepada anak yatim piatu. Harapannya, semoga kelak anak-anak yatim yang hadir akan menjadi generasi penerus bangsa yang pantang menyerah walaupun dengan segala kekurangan yang ada, tambahnya.
 
Vici Wahyu Nugroho, ketua pelaksana kegiatan, mengatakan kegiatan ini  merupakan salah satu program kerja PMII Cabang Bandar Lampung dan terseleggara atas kerja sama PMII dengan harian Lampung Post serta pengurus BPH Masjid Latansa. Kegiatan ini merupakan agenda rutin bulan Ramadan, dengan lokasi kegiatan yang berbeda di seluruh Bandar Lampung.

Sumber : http://www.lampungpost.com/index.php/ramadan/44391-safari-ramadan-islam-rahmatan-lil-alamin.html

0 komentar: